Kamis, 17 November 2016

PAUD AN-NAHL PRESCHOOL UNGARAN



Berdiri sejak 1 Pebruari 2007 di wilayah  Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Prop. Jawa Tengah. AN-NAHL PRESCHOOLmenerapkan Pendekatan BCCT (Beyond Center and Circle Time) sebagai metode pembelajarannya. Metode BCCT merupakan sebuah metode yang sinergis dengan strategi belajar sambil bermain atau bermain sambil belajar. Seluruh kegiatan pembelajaran berpusat pada anak, peran pendidik hanya sebagai fasilitator, motivator, dan evaluator.Dalam pendekatan BCCT proses pembelajaran diharapkan mampu berjalan secara alamiah dalam bentuk kegiatan yang ditujukan agar anak belajar dengan mengalami bukan hanya sekedar mengetahui ilmu yang ditransfer oleh pendidik. Metode ini juga memandang bermain sebagai media yang tepat dan satu-satunya media pembelajaran anak karena disamping menyenangkan, bermain dalam setting pendidikan dapat menjadi media untuk berfikir aktif dan kreatif sesuai tahapan usianya.Ciri khusus yang dimiliki BCCT adalah empat pijakan, yaitu : pijakan lingkungan, pijakan sebelum main, pijakan saat main dan pijakan setelah bermain.Perlu dipahami bahwa didalam metode BCCT berlaku tiga jenis bermain. Pertama, bermain sensorimotor atau fungsional yang memfungsikan panca indra anak agar dapat berhubungan dengan lingkungan sekitar. Bermain sensorimotor penting untuk mempertebal sambungan antar neuron. Kedua, bermain peran baik mikro maupun makro dimana anak diberi kesempatan menciptakan kejadian-kejadian dalam kehidupan nyata dengan cara memerankannya secara simbolik. Ketiga, bermain pembangunan, Piaget (1962) menjelaskan bahwa kesempatan main pembangunan membantu anak untuk mengembangkan ketrampilannya yang akan mendukung keberhasilan sekolahnya dikemudian hari.

VISI
Menjadi lembaga yang membentuk anak usia dini sebagai generasi penerus bangsa Indonesia yang beriman, bertaqwa, sehat, cerdas, mandiri, jujur, bertanggungjawab, kreatif dan berkarakter serta memiliki kesiapan mental yang kuat untuk meng-hadapi tantangan dunia.

MISI
  1. Mengembangkan metode pembelajaran sentra berbasis pendidikan karakter dan religius islami.
  2. Menstimulasi seluruh aspek kecerdasan anak melalui kegiatan bermain agar berkembang optimal.
  3. Menanamkan pendidikan agama islam dalam setiap kegiatan pembelajaran sehari-hari
  4. Melatih kemandirian dan ketrampilan hidup anak.
  5. Memberikan layanan khusus (pendidikan inklusi) bagi Anak Berkebutuhan Khusus dengan prinsip bahwa setiap anak itu unik, cerdas, dan tidak dapat diperbandingkan.
LEGALITAS SEKOLAH
Nomor Pokok Sekolah Nasional : 69780912
Ijin Operasional Sekolah :
SK No. : 421.9/1840.A
No. Reg. : 037/PAUD-TK/2012
SK Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI
Nomor AHU-0015190.AH.01.07 Tahun 2016
Tanggal 10 Pebruari 2016

KURIKULUM PAUD
AN-NAHL PRESCHOOL merancang kurikulum sesuai dengan Standart PAUD dan penambahan Muatan Religius Agama Islam berdasarkan Al Qur’an dan Hadits.

PROGRAM UNGGULAN
Hafalan Do’a Harian, Hafalan Asmaul Husna, Pembiasaan Sholat Dzuhur berjamaah, Life Skill (Ketrampilan Hidup), Penanaman Budi Pekerti yang baik, Toilet Training, dll.

0 komentar:

Posting Komentar